Cara Login Ke Aplikasi Elektronik Non ASN

Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukan login pada aplikasi Elekktronik Non ASN

  1. Silakan akses aplikasi Elektronik Non ASN melalui browser, disarankan menggunakan browser Chrome;
  2. Pastikan Anda memiliki akun yang Aktif pada aplikasi Elektronik Non ASN;
  3. Silakan pilih Level akun;


    Ketentuan Level Akun sebagai berikut:

    • Level Admin untuk Verifikator dan Pengelola Data Non ASN di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Pohuwato
    • Level Unit Kerja untuk Kepala Sub Bagian Kepegawaian atau Pengelola Kepegawaian Unit Kerja se-Kabupaten Pohuwato. Username dan Password sama dengan mengakses aplikasi SEPAKAT
    • Level User adalah akun Tenaga Honorer / Non ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pohuwato yang fungsinya untuk mengisi data, melengkapi dokumen dan melihat kondisi data pribadi tenaga Non ASN. Username menggunakan NIK dan Password menggunakan KK, dengan ketentuan Akun akan aktif saat didaftarkan oleh admin.
  4. Untuk menjaga keamanan akun dan melindungi informasi pribadi Anda, kami sarankan untuk tidak membagikan kata sandi akun. Ini adalah informasi rahasia yang tidak boleh diberikan kepada siapa pun, termasuk keluarga, teman, ataupun pihak yang tidak berkepentingan lainnya. Kata sandi akun dapat digunakan untuk keperluan verifikasi data atau tindakan tertentu, seperti mengubah informasi data dan dokumen Anda. Lakukan perubahan kata sandi secara berkala. Untuk mengubah kata sandi, silakan menghubungi BKPSDM Kabupaten Pohuwato.
  5. Klik tombol Masuk;
  6. Untuk keluar Aplikasi, klik panel Nama yang terdapat di sudut kanan atas dashboard aplikasi, lalu klik Logout;
  7. Selesai.
KEMBALI